
Lancer Evolution. Coba anda sebut nama ini pada orang yang bahkan awam dengan dunia mobil, pasti akan dibalas dengan jawaban-jawaban seperti “Sedan kencang”, “Keren”, “Juara Rally” dan lain-lain. Memang, ditambah dengan logo 3 berlian yang banyak memiliki produk-produk kencang seperti Galant (serta L300 tentunya!), Mitsubishi berhasil menancapkan kesan “kencang & garang” di hati para penggemar kecepatan baik di dunia atau Indonesia

Namun tahukah anda, bahwa jauh sebelum Lancer Evolution pertama muncul pada Oktober 1992, Mitsubishi pada tahun 1981 sudah memiliki ide akan sebuah sedan 4 pintu, bermesin 4 silinder tangguh yang dibantu turbocharger, serta yang paling penting : Menjadi raja di arena Rally! Kira-kira sehebat apa EX 2000 Turbo ini?
Pada tahun 1979, Mitsubishi memperkenalkan generasi ke-2 dari varian Lancer, dengan nama Lancer EX. Berhubung Mitsubishi sedang gencar-gencarnya mempromosikan nama Mitsubishi di arena balap terutama Rally, akhirnya munculah versi kencang & siap balap dengan nama EX 1800GSR & GT Turbo
Sesuai namanya, varian kencang ini dipersenjatai mesin 4 silinder berkapasitas 1800cc dengan turbo. Awalnya, Mitsubishi hanya menanamkan unit turbo saja di mesin dengan tenaga maksimal 133hp ini, serta pada tahun 1983, akhirnya fasilitas intercooler dipasang agar tenaganya makin besar, 158hp!

Awalnya, Mitsubishi sudah puas dengan tenaga sebesar itu, namun tidak untuk publik Eropa, mereka menginginkan yang lebih! Untuk itulah, pada tahun 1981, munculah varian khusus dengan nama EX 2000 Turbo. Hampir seluruh teknologi yang Mitsubishi pakai & teliti di arena Rally, ditanamkan kedalam EX 2000 Turbo ini

Dimulai dari mesin OHC baru dengan 8 katup di ke-empat silindernya dengan kode 4G63. Tak hanya memiliki kapasitas mesin yang lebih besar, namun juga teknologi-teknologinya, seperti ECI (advanced Electronically-Controlled fuel Injection) yang mampu membuat EX 2000 Turbo memiliki performa yang efisien serta konsumsi bahan bakar yang irit

Berkat mesin baru bertenaga 167hp ini, EX 2000 Turbo siap digeber sampai 200km/h, serta akselerasi 0-402m cuma butuh waktu 15,5 detik! Semua ini didapat dengan masih mempertahankan konsumsi bahan bakar yang irit, meskipun memiliki konsekuensi di masalah emisi. Masalah yang terakhir yang membuat penjualan EX 2000 Turbo di Jepang kurang laku, karena peraturan emisi di Jepang yang ketat

Melihat peluang baik akan performa EX 2000 Turbo, Mitsubishi akhirnya meluncurkan varian Rally yang khusus dirancang untuk mengikuti kompetisi 1000 Lakes Rally (sekarang dikenal dengan nama The Neste Oil Rally) di Finlandia, serta kompetisi-kompetisi Rally lainnya di dunia

Tenaga yang dihasilkan EX 2000 Rally ini? Sama persis dengan varian Evo sebelum generasi X, alias siap memuntahkan tenaga sebesar 276hp! Ditambah dengan transmisi 5-percepatan serta LSD, banyak pihak yang tertarik menurunkan EX 2000 Turbo sebagai mobil rally, baik profesional maupun privat

Seperti Pedal2theMetal katakan diatas, penjualan EX 2000 Turbo tidak sebanyak varian lainnya. Selain memang ditujukan sebagai varian ekslusif, emisi yang dihasilkan juga cukup tinggi. Hal ini yang menyebabkan banyak orang lebih memilih varian EX bermesin Saturn (EX 2000 memakai mesin Sirius)

Namun berkat EX 2000 Turbo inilah, nama Mitsubishi jadi disegani baik di dunia balap, maupun opini publik yang awalnya menganggap Mitsubishi hanya “Merk Jepang lain” selain Toyota &Mazda dalam kelas sport. EX 2000 juga menjadi benih dari sedan-sedan sport 4-pintu lainnya, seperti Galant VR-4, Subaru Legacy dan saingan terbesarnya, Impreza

Mesin 4G63 yang dipakai EX 2000 Turbo juga menjadi basis dari mesin-mesin 4 silinder kencang Mitsubishi lainnya, mulai dari yang dipakai Galant VR-4 generasi pertama (dengan versi DOHC), Eclipse, serta seluruh generasi Lancer Evolution I sampai X, mantap!

Jadi, tentu logis jika Pedal2theMetal rasa, bahwa Lancer EX 2000 Turbo merupakan benih dari Lancer Evolution, karena selain memakai mesin dengan basis yang sama, juga dilengkapi turbocharger & intercooler, serta tentu saja…Raja dari arena Rally! Hell yeah!


















